Seskab Teddy Indra Wijaya Naik Pangkat Jadi Letnan Kolonel

Jakarta | JRB.ONE - Sekretaris Kabinet, Teddy Indra Wijaya, baru-baru ini naik pangkat dari Mayor menjadi Letnan Kolonel (Letkol). 

Kenaikan pangkat ini tercatat dalam Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/238/II/2025 tertanggal 25 Februari 2025, yang mengatur penetapan kenaikan pangkat reguler percepatan (KPRP) untuk Teddy. Kenaikan pangkat tersebut telah dikonfirmasi oleh Kepala Dinas Penerangan TNI AD, Brigjen TNI Wahyu Yudhayana, pada Kamis, 6 Maret 2025. 

Sebelumnya, Teddy dikenal sebagai ajudan Presiden Joko Widodo dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto sebelum diangkat sebagai Sekretaris Kabinet dalam Kabinet Indonesia Maju.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama