Aceh Utara | JRB.ONE - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Kabupaten Aceh Utara membuka kesempatan emas bagi pelajar, mahasiswa, dan masyarakat umum untuk mengikuti bimbingan teknis (bimtek) menulis konten budaya lokal secara gratis.
Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Aceh Utara, Ir Saifullah mengatakan hanya 75 peserta terpilih yang akan mengikuti pelatihan ini. Calon peserta wajib mengirimkan naskah konten lokal yang akan diseleksi dan dibukukan. Pendaftaran dan pengumpulan naskah dibuka hingga 17 Mei 2025, dan pengumuman peserta terpilih akan dilakukan pada 19 Mei 2025.
Bimtek akan dilaksanakan dalam dua tahap pada 21-22 Mei 2025, dan buku hasil tulisan peserta akan dicetak serta diterbitkan pada Juni 2025,"ungkap Saifullah yang didampingi Kepala Seksi Layanan, Otomasi, dan Kerjasama Dinas Perpustakaan Aceh Utara, Sri Fujianti, Jumat 25 April 2025 seperti yang dilansir byklik.com.
Berbagai tema menarik seputar budaya lokal Aceh Utara dapat diangkat, seperti seni tari, seni pahat, makanan tradisional, seni tutur (contohnya Tgk Adnan PMTOH), kerajinan gerabah, anyaman, pakaian tradisional, adat budaya, dan tradisi upacara.
Kegiatan ini bertujuan agar generasi muda dapat mempelajari, merawat, dan melestarikan kekayaan budaya Aceh Utara melalui tulisan.
Kata Sri, adapun persyaratan naskah adalah panjang antara 750 hingga 1.500 kata, diketik di kertas A4 dengan spasi 1,5, dan wajib diserahkan sebelum mengikuti bimtek.
Bagi yang berminat, pendaftaran dapat dilakukan melalui tautan [tautan pendaftaran]. Untuk informasi lebih lanjut, dapat menghubungi Moli (0822-6090-1616) atau Janita (0823-6389-9096).[*]