Bireuen - Demonstrasi yang dilakukan oleh warga Bireuen di depan kantor DPRK Bireuen pada hari Selasa, 24 Desember 2024 berakhir ricuh.
Massa yang menuntut agar DPRK segera membentuk tim untuk menyelidiki dugaan kecurangan dalam Pilkada setempat merasa kecewa karena tidak ditemui oleh pimpinan DPRK, seperti yang dilansir pada lensapost.net
Kekecewaan ini memicu kericuhan, namun berhasil diredam oleh aparat keamanan.
Penyebabnya massa kecewa karena tuntutan mereka tidak segera ditanggapi. mereka meminta agar segera membentuk tim untuk menyelidiki kecurangan Pilkada dan praktik politik uang.
Massa masih bertahan di lokasi, menunggu tanggapan dari pihak DPRK.
Tags:
Berita